Peringati Hari Kartini, Srikandi Satlantas Polres Gresik Berikan Perhatian Penuh Kepada Pengguna Jalan
Gresik – Tingkat keselamatan Para pengguna jalan memang sudah menjadi kewajiban anggota Kepolisian Republik Indonesia. Oleh karena itu anggota Satlantas Polres Gresik akan selalu meningkatkan kedisiplinan para pengguna jalan dan meniadakan angka Lakalantas dan fatalitas.
Menyikapi hal tersebut dan berkaitan dengan Hari Kartini pada tanggal 21 April 2018 ini Satlantas Polres Gresik menerjunkan Srikandi Srikandi Satlantas untuk melakukan pemeriksaan terhadap Pengendara kendaraan bermotor baik R2 maupun R4.
Hal-hal yang diperiksa meliputi surat-surat kelengkapan kendaraan dan juga pengemudi serta alat-alat yang harus digunakan ketika berkendara seperti helm dan safety belt.
Di hari yang spesial bagi para wanita ini Satlantas Polres Gresik akan memberikan hadiah spesial kepada wanita wanita yang sudah taat dalam peraturan lalu lintas.
”Di hari yang spesial bagi wanita-wanita Gresik ini. Satlantas Polres Gresik akan memberikan sentuhan yang spesial kepada wanita-wanita pula. Diharapkan untuk kedepannya setelah Hari Kartini maka pengemudi terutama wanita lebih respek terhadap dirinya sendiri ketika berkendara” ungkap salah satu Srikandi Satlantas Polres Gresik Bripda Linda.
(Ags/Hum)*