KIM Akses Jaya Desa Pejambon Terus Tingkatkan Produk Unggulan Susu Kedelai
Bojonegoro – Pemberdayaan usaha rumahan yang direspon positif dan berhasil ini terus dikembangkan oleh salah satu kelompok Masyarakat Di Desa Pejambon Kecamatan Sumberjo.
KIM Akses Jaya Desa Pejambon dalam Perkembangannya terus Meningkatkan Hasil Produksi Berupa Usaha Rumahan Susu Kedelai,dari tahun ke tahun olahan Kedelai yang menjadi sebuah Susu Kedelai ini di harapkan bisa masuk pemasarannya tidak hanya di dalam kecamatan Sumberjo saja namun bisa mencapai pasar di luar kecamatan.
Hasil Susu Kedelai Produk KIM Akses Jaya Desa Deru ini awalnya hanya dinikmati oleh para anggota KIM sendiri namun dengan hasil produksi yang banyak dan permintaan Pasar akhirnya Susu kedelai ini mulai dipasarkan di bawah kelembagaan, mulai sekolah-sekolah dan masyarakat pada umumnya.
Mengingat susu kedelai bisa memenuhi kebutuhan gizi dan produk seperti susu kedelai telah banyak dikenal masyarakat sebagai konsumsi harian.
“Selain menjalin kerjasama, diharapkan para ibu dari kelompok ini bisa membuat jaringan bisnis untuk memasarkan produk yang halal dan toyyib, Selain itu, diharapkan bisa memenuhi kebutuhan seluruh warga yang tergabung dalam kelompok KIM Akses Jaya,Ujar Abd.Rohman Selaku Kepala Desa Pejambon.
Cara-cara Pembuatan Susu Kedelai
1.Rendam biji kedelai dengan air selama 30 menit sampai kedelai menjadi mengembang Kemudian Cuci kedelai sampai terlepas kulit arinya
2.Rebus kedelai hingga setengah matang selama 15 menit,lalu tiriskan Selanjutnya Giling biji kedelai dan diberi air dengan campuran 1 kg kedelai dengan 10 lt air
3.Saring gilingan kedelai tersebut dengan saringan yang telah kita siapkan.Kemudian rebus sari kedelai sampai mendidih Sampai hilang bau langu kedelai,setelah mendidih kecilkan api sambil diaduk selama 10 menit Campurkan gula,garam,penambah aroma sesuai dengan selera yang kita inginkan.
4.Setelah sari kedelai masak angkat dan dinginkan,kemudian sari kedelai siap untuk dikemas.
(Agus)