Friday, 26-04-2024 04:42:14 am

Breaking News

Kodim Bojonegoro Suntikkan Vaksinasi Dosis 2 Naker PEP-C,Bersama Relawan Dinkes.
Home / / Detail berita

Goa Terawang, Wisata Alam Di Pegunungan Kapur Kota Blora

AliansiRakyatNews -
(1818 Views) Minggu, 12 November 2017 - 2:28



Reporter : Agus/Pradah
Editor : Red

Aliansirakyatnews.com, BLORA – Kabupaten Blora yang berbatasan dengan Kabupaten Rembang dan Kabupaten Pati di sebelah utara, di sebelah Timur dengan Kabupaten Bojonegoro (Jawa Timur), di sebelah Selatan dengan Kabupaten Ngawi (Jawa Timur) dan di sebelah Barat dengan Kabupaten Grobogan sebenarnya memiliki letak yang cukup strategis.

Dengan luas wilayah 1.820,59 km2 terbagi dalam 16 Kecamatan, 271 desa dan 24 kelurahan Kabupaten Blora memiliki potensi yang luar biasa, termasuk potensi wisatanya. Hampir separuh wilayah Blora berupa hutan, 49,66 persen luas wilayah Kabupaten Blora adalah hutan negara yang terbagi dalam tiga kesatuan administrasi yaitu KPH Randublatung, KPH Cepu dan KPH Blora.



Jalan randublatung blora 300×224 » Goa Terawang, Goa Unik Di Pegunungan Kapur Kabupaten Blora
Sayang potensi yang ada belum maksimal diberdayakan oleh pemerintah setempat.

Bahkan saat memulai perjalanan menuju Obyek Wisata Goa Terawang yang saya mulai dari wilayah Randublatung saat perjalanan Pulang Dari Kabupaten Pati,beberapa kali harus berhenti karena harus bergantian dengan kendaraan yang berlawanan arah saat melewati jalan berlobang yang cukup parah.

Jujur saya menikmati sepanjang perjalanan dengan pemandangan pohon jati di kanan dan kiri yang saya lewati, dan tentu saja pemandangan beberapa persawahan penduduk kampung di sepanjang perjalanan memberikan kesan tersendiri.

Sayang kenikmatan itu menjadi terganggu dengan bannyaknya jalan yang , bergelombang, berlobang besar seperti kubangan. Perjalanan panjang dari Randublatung – Blora – Ngawen – Kunduran – Todanan yang cukup melelahkan menjadi lebih melelahkan.

Memasuki Obyek Wisata Goa Terawang, aku disambut oleh seorang petugas loket , satu – satunya. Dengan ramah dia mempersilahkan aku dan teman masuk setelah membayar tiket masuk Rp. 10.000,-. Begitu memarkir motor di
Dekat lokasi goa, rasa capai yang tadi terasa berangsur hilang.

Di depanku sudah jelas terlihat tangga memasuki Goa Terawang. Goa yang 28 tahun silam pernah aku kunjungi untuk pertama kalinya. Tak ada yang berubah (seingat saya sih), Goa Purba yang terbentuk di daerah endapan batu Gamping Pegunungan Kapur Utara ini memang terlah berumur 10 juta tahun.

Obyek wisata alam salah satu andalan wisata Kab Blora yang terletak di Desa Kedungwungu Kecamatan Todanan ini berada di kawasan Hutan KPH Blora. Goa Terawang mempunyai panjang alur/terawang terpanjang + 180 m dengan kedalaman 5-11 m dibawah permukaan tanah.

Didalamnya terdapat stalakmit dan stalaktit yang sangat menarik.
Goa Terawang adalah Goa yang memiliki keunikan tersendiri. Kalau Goa lain biasanya gelap gulit jika tidak ada penerangan di dalamnya, Goa Terawang tidaklah demikian.

Wisawatan yang bisa masuk ke dalam Goa tanpa penerangan karena di tengah goa terdapat lobang yang cukup lebar sehingga. Karena keunikan inilah Goa Terawang memiliki daya tarik tersendiri.

Pengunjung yang masuk dalam goa dapat membuktikan kalau mereka bisa melihat dan “menerawang” melihat pohon – pohon jati yang tampak lebih tinggi dari dalam Goa, melaui lobang – lobang “terawang” yang ada.

Pantulan sinar matahari yang masuk ke dalam goa bahkan sudah cukup untuk menjadi penerangan bagi pengunjung yang ada dalam goa untuk melihat stalaktit dan stalakmit nampak indah. Maha karya sang pencipta melalui proses alam selama berjuta tahun.

Goa Terawang berada di bawah permukaan tanah dengan kedalaman 5-12 m. Panjang jalur terowongan goa terpanjang 180 m, terpendek 70 m lebar goa 3-5 m.

Sebenarnya di kawasan wisata ini masih ada beberapa goa-goa yang tidak kalah menarik dengan Goa Terawang, ada goa Kidang, Goa Suru, Goa Manuk. Sayang karena waktu yang terbatas kami tak sempat menyaksikan keindahan goa – goa tersebut.

Sumber : guide

0
0%
like
0
0%
love
1
100%
haha
0
0%
wow
0
0%
sad
0
0%
angry

Categorised in: