Tuesday, 16-04-2024 05:49:09 pm

Breaking News

Terungkap Sudah Identitas Mayat Gadis Cantik Di Purwodadi Kabupaten Pasuruan
Home / / Detail berita

Banjir Hadiah, Warnai Puncak HUT RI Di Banjarsari

AliansiRakyatNews -
(901 Views) Minggu, 10 September 2017 - 3:34


aliansirakyatnews.com,BOJONEGORO – Masih dalam rangkaian Puncak memperingati HUT RI ke-72, Desa Banjarsari kecamatan Trucuk Kabupaten Bojonegoro Jawa Timur mengadakan Mlaku Bareng Pemdes Dan Masyarakat Desa Banjarsari disertai dengan hiburan dari ABW Musik dengan mengundang artis-artis lokal dan Kota Soto Lamongan dan berbagai macam hadiah yang cukup fantastis bagi para peserta pemenang dengan cara diundi,Mulai dari Pemenang Perlombaan-perlombaan yang sejak Awal Juli hingga Bulan September di Adakan Oleh PHBN Desa Banjarsari.

Kegiatan yang diikuti oleh Pemdes dan 400 an Peserta Jalan Sehat di Buka Oleh Wabup Setyo Hartono dan dimulai sejak pukul 06.00 WIB sampai dengan selesainya acara.



Hiruk pikuk warga yang hadir dilokasi membuat suasana bertambah ramai dan meriah. Bendera start mulai dikibarkan bertanda acara lomba jalan sehat dimulai, Kamis (10/09/2017) .

Mlaku bareng dalam rangka Puncak Peri gatan HUT RI ke-72, peserta lomba ini diikuti seluruh warga Dusun yang ada di Desa Banjarsari bahkan dari Luar Banjarsari. Dalam kegiatan tersebut, diikuti dari mulai tingkat sekolah dasar sampai tingkat umum dengan menempuh jarak sepanjang 4 Kilometer melalui start dan finish di Halaman Balai Desa Banjarsari.

Kepada aliansirakyatnews.com, Ketua Panitia PHBN Abdurohman Prayogo atau Mas Yoyok mengapresiasi Kepala Desa dengan mengadakan kegiatan kemeriahan HUT RI Ke-7 tahun ini, Selain membuat badan kita bugar, panitia juga menyediakan berbagai macam hadiah dan hiburan.

“Terima kasih buat Kepala Desa. Selain dapat sehat, semoga kegiatan ini bisa lebih menghibur ,” ujar Mas Yoyok.

Dengan rute yang sudah disediakan oleh panitia, para peserta Mlaku Bareng ini, terlihat kompak dan tertib, sehingga tidak menganggu masyarakat pengguna jalan umum lainnya.

Kepala Desa Banjarsari Moh Gupiyanto mengatakan, dalam rangka memperingati HUT RI ini, dirinya bersama warga dan Panitia PHBN membuat kegiatan mlaku Bareng dan beberapa perlombaan yang pada intinya untuk mempererat dan membangun tali silaturohmi dan menanamkan rasa cinta tanah air.

“Intinya silaturohmi dan menanamkan rasa cinta tanah air,” tandasnya,Minggu (10/09).

Kegiatan yang rutin diadakan setiap tahunnya ini, tidak membuat para peserta berkurang malah semakin bertambah. Pasalnya, hadiah yang diundi dalam kupon karcis oleh panitia cukup fantastis diantaranya, Sepeda Motor Honda Beat,Kulkas, Sepedah Gunung, Televisi, Handphone, Kompor Gas, Magic Com, VCD Player, Dispenser, Kipas Angin, Setrika dan hadiah Doorprice lainnya.

Acara semakin seru dengan dihibur OM. ABW Musik dan digoyang para artis lokal sambil berjalannya pengumuman pengundian hadiah bagi para peserta Mlaku Bareng.

Dan Berikut ini Data Perlombaan-perlombaan beserta Pemenangnya.

1. Karnaval Budaya kategori
Koreografi terbaik : Dukuh
sawahan Rt. 32 dan Dusun
mbrangkal Rt 33.
2. Lomba Dayung :
Juara 4 : Lukito
Juara 3 : Ramon
Juara 2 : Eko
Juara 1 : Didik
3. Lomba Hias Tumpeng
Juara Harapan 3 : Rt. 22
Nilai 241
Juara Harapan 2 : Rt. 29
Nilai 242
Juara Harapan 1 : Rt . 23
Nilai 243
Juara 3 : Rt 24 Nilai 246
Juara 2 : Rt 6 Nilai 250
Juara 1 : Rt 28 Nilai 256

Reporter : Agus Kuprit

0
0%
like
0
0%
love
0
0%
haha
0
0%
wow
0
0%
sad
0
0%
angry



Categorised in: