DLHP Tuban Rapikan Kabel Fiber Optik Semrawut Demi Keamanan dan Estetika Lingkungan

Tuban, Aliansirakyatnews.com – Dinas Lingkungan Hidup dan Perhubungan (DLHP) Kabupaten Tuban melalui Bidang Penerangan Jalan Umum (PJU) menunjukkan komitmen dalam menertibkan kabel fiber optik (FO) yang semrawut dan menempel pada tiang PJU di wilayah setempat.
Kepala Bidang PJU DLHP Tuban, Slamet Hariyanto, mengatakan bahwa kegiatan penataan kabel FO telah dimulai sejak 13 Januari 2026 dan dilakukan secara bertahap, mulai dari kawasan perkotaan hingga wilayah kecamatan dan pedesaan.
“Untuk kawasan perkotaan sudah kami selesaikan sesuai dengan komitmen yang disepakati dalam rapat sebelumnya,” ujar Slamet, Senin (26/1/2026).
Setelah menuntaskan penataan di wilayah kota, DLHP Tuban kini mulai menyasar wilayah kecamatan. Salah satu lokasi yang tengah dilakukan perapian kabel adalah Kecamatan Merakurak.
“Kami berkomitmen merapikan seluruh kabel fiber optik yang menempel di tiang PJU, mulai dari wilayah perkotaan hingga pedesaan,” tegasnya.
Slamet menjelaskan, penertiban ini bertujuan untuk menciptakan lingkungan yang lebih tertata dan estetis, sekaligus meningkatkan keamanan serta keselamatan pengguna jalan dari potensi bahaya kabel yang menjuntai sembarangan.
DLHP Tuban berharap, kegiatan ini dapat berlangsung secara berkelanjutan dengan dukungan seluruh pihak, khususnya para penyedia layanan telekomunikasi, agar penataan infrastruktur utilitas di ruang publik semakin tertib dan sesuai dengan ketentuan yang berlaku.
Oleh: Mursyid