Sunday, 04-05-2025 04:21:44 am

Breaking News

Berhasil Membentuk BKP, Kapolres Bojonegoro Dapatkan Penghargaan Dari Kang Yoto
Home / / Detail berita

KH.Hasan Ubaidillah Sekertaris MUI Jatim Angkat Suara Terkait Judi Online

AliansiRakyatNews -
(378 Views) Minggu, 21 Agustus 2022 - 1:38


Probolinggo  – Ditengah maraknya atensi Kapolri jendral Listyo Sigit Prabowo kepada jajarannya untuk memberantas bisnis judi online maupun konvensional diberbagai daerah di Indonesia . Sekretaris Majelis Ulama Indonesia (MUI ) Jawa Timur KH Hasan Ubaidillah buka suara.

Menurutnya , MUI jawa timur mendukung penuh intruksi Kapolri kepada jajaran mulai dari Mabes Polri hingga ke Polda untuk membersihkan aktifitas perjudian baik itu melalui online maupun judi Konvensional.hal ini disampaikan usai mengisi acara Pengenalan Kehidupan Kampus Bagi Mahasiswa Baru Atau ( PK2MB ) di Universitas Islam Zainul Hasan Genggong Probolinggo. Minggu (21/08/2022)



Dalam sambutannya Ubaidilah yang juga sebagai Dosen IAIN Sunan Ampel Surabaya memberikan apresiasi kepada Mabes Polri tarkait pengungkapan kasus pembunuhan Brigadir Jhosua atau Brigadir E yang dilakukan oleh Ferdy Sambo hingga melebar pada pengusutan Judi online 303.
“ Kami dari civitas Akademika mengharapkan Polri tidak main main dalam menyelesaikan kasus ini.saat ini eranya transparansi, era keterbukaan, maka dengan ini menjadi momentum bagi institusi kepolisian untuk bersih bersih. “ tandasnya.

Menurutnya karena selama ini seperti yang di sampaikan Menkopolhukan Mahfud MD. Jaringan perjudian ini sudah menggurita ke pelosok daerah.sehingga sulit untuk diberantas. “ inilah momentum untuk dijadikan tonggak untuk membersihkan polri dari oknum – oknum nakal “ tambahnya . (Edi)

0
0%
like
0
0%
love
0
0%
haha
0
0%
wow
0
0%
sad
0
0%
angry



Categorised in: