Friday, 29-03-2024 08:49:57 am

Breaking News

Gejolak Warga, Pemdes Dan BPD Serta Masyarakat Desa Tembeling Adakan Musyawarah
Home / / Detail berita

Jelang Ramadhan 1443 H, AWDI Korwil Pantura Gelar Rakor

AliansiRakyatNews -
(335 Views) Jumat, 25 Maret 2022 - 12:42


Bojonegoro – Asosiasi Wartawan Demokrasi Indonesia (AWDI) Korwil Pantura (Bojonegoro, Tuban, Lamongan) menggelar Rapat Kordinasi, bertempat di kediaman Teguh Imam Waluyo, Desa Campurejo, Kecamatan/Kabupaten Bojonegoro, Jumat (25/03/2022).

Agenda rakor hari ini adalah untuk membahas persiapan kegiatan di dalam bulan suci Ramadhan 1443 H, serta bakti sosial pemberian santunan kepada penyandang disabilitas.



“Selain persiapan giat bagi takjil, kita bahas juga pemberian santunan kepada penyandang disabilitas, yaitu seorang warga Desa Tanggungan, Kecamatan Baureno, Kabupaten Bojonegoro pada Minggu (27/3) besok”, ujar Anto Sutanto ketua AWDI Korwil Pantura saat dikonfirmasi usai giat.

Ia menambahkan, giat Rakor ini merupakan giat bulanan yang di ikuti seluruh anggota.

“AWDI dinaungi insan jurnalis dari berbagai Media.
Tujuannya, selain silaturahim juga membahas rencana kerja sesuai AD/ART yang ada”, tambahnya.

“Yang terpenting giat positif dan berguna bagi sesama, ya termasuk baksos terhadap warga yang membutuhkan”, tandas Anto.

Senada, Kaperwil Pantura Media jejakkasustv.com (salah satu media yang tergabung dalam wadah AWDI Korwil Pantura), Heri Susilo menegaskan, AWDI Korwil Pantura sudah dikenal baik di masyarakat.

Hal itu, kata Heri, AWDI Korwil Pantura namanya melambung di kalangan AWDI Pusat.

“AWDI Korwil Pantura diakui oleh AWDI Korwil Pusat karena keeksisannya dalam melaksanakan kegiatan peningkatan kapasitas jurnalis dan giat kemasyarakatan”, kata Heri.

Heri berharap, AWDI Korwil Pantura semaik eksis dan jaya serta dicintai masyarakat”, pungkasnya. (Mj)

0
0%
like
0
0%
love
0
0%
haha
0
0%
wow
0
0%
sad
0
0%
angry



Categorised in: