Friday, 29-03-2024 09:13:57 am

Breaking News

Karya Bakti Kodim 0812/Lamongan, Pasi Ter: Prinsip Utama Harus Memiliki Bobot standart
Home / / Detail berita

Blusukan Di Bengkel, Kanit Turjawali Himbau Pemilik Tidak Melayani Pemasangan Knalpot Brong

AliansiRakyatNews -
(1292 Views) Selasa, 19 Desember 2017 - 2:59


aliansirakyatnews.com, Bojonegoro – Jelang perayaan Natal Dan Tahun Baru 2018 Satlantas Polres Bojonegoro Melalui Ipda Luluk Sulistiyono SH Selaku Kanit Turjawali Blusukan Ke Bengkel-bengkel yang ada di Seputaran Kota Bojonegoro guna memberikan himbauan kepada pemilik bengkel agar tidak melayani pemasangan knalpot modifikasi atau brong yang membuat suara bising pada sepeda motor. Selasa 19/12/2017.

Kanit Turjawali Ipda Luluk mengatakan, himbauan itu sengaja disampaikan jauh hari sebelum perayaan tahun baru tiba.



“Pelaksanaan tahun baru 2018 kami harapakan aman dan kondusif, juga tidak ada bunyi bising dari kendaraan yg memakai knalpot brong”, jelas Luluk melalui Saluran WA nya.

Selain menghimbau untuk tidak memakai knalpot brong, Ipda Luluk juga menyampaikan pesan-pesan kamtibmas agar tetap waspada dalam menempatkan kendaraan di dalam rumah, mengunci kendaraan saat mau ditinggal mengantisipasi tindakan kriminalitas pencurian.

Penulis : Agus
Editor : Red
Publisher : Admin

0
0%
like
0
0%
love
0
0%
haha
0
0%
wow
0
0%
sad
0
0%
angry

Categorised in: