Hujan Lebat Selama 30 Menit Genangi Jalan Lettu Suyitno Bojonegoro
Bojonegoro – Hujan deras melanda Kota Bojonegoro sejak pukul 14.00 WIB telah menyebabkan berbagai jalan di tengah kota Bojonegoro tergenang air, seperti yang terjadi di Jalan Lettu Suyitno Campurrejo Bojonegoro nampak di Genangi air sepanjang 200 meter dengan tinggi genangan air 20 cm lebih hingga membuat kendaraan yang melintas harus exstra Hati-hati dan pelan.
”Hampir setiap kali hujan deras daerah di sekitaran jalan Lettu Suyitno ini selalu Banjir,tapi cuma sekitar 15 Menit mas, ini mungkin diakibatkan saluran air di sekitar mampet,ujar Salah satu warga yang turut membersihkan genangan air di depan rumahnya.
“Jalan aspal di depan rumah sudah tertutup air semuanya. Agar tidak bertambah banyak air masuk ke halaman rumah kita membersihkan airnya dengan disapu keluar,” jelasnya.
Dengan seringnya kejadian tersebut yang menurut warga sering terjadi dikala hujan deras,harusnya dari Dinas Terkait Kabupaten Bojonegoro merespon dan menindaklanjuti Keluhan Masyarakat di Seputaran Jalan Lettu Suyitno Desa Campurrejo.
(Agus)