Wednesday, 24-04-2024 07:42:07 pm

Breaking News

PPK Dan PPS Pemilu 2019 Resmi Dilantik KPU Bojonegoro
Home / / Detail berita

Jaga Situasi Kondusif Jelang Pilkada, Kapolsek Soko Giat Berikan Binluh Pada Pemuda Yang Nongkrong

AliansiRakyatNews -
(1018 Views) Kamis, 22 Maret 2018 - 2:12


Tuban (SOKO) – Walaupun Kecamatan Soko merupakan daerah yang cukup aman dan nyaman, hal ini ditunjukkan dengan sepanjang 2017 Polsek Soko hanya menerima 8 laporan terkait kejahatan konvensional namun tak mengurangi sedikitpun kewaspadaan dari jajaran Polsek Soko.

Terlebih untuk menghadapi Pilkada serentak yang tinggal menghitung bulan untuk melakukan pencoblosan, Kapolsek Soko Akp Yudi Hermawan menegaskan pihaknya terus menjaga situasi kondusif di wilayah Tuban khususnya di Kecamatan Soko yang merupakan wilayah hukum Polres Tuban Jawa Timur.



“Jadi sesuai dengan rencana yang telah kita atur, menjelang Pilkada ini kita harus menciptakan situasi yang kondusif diwilayah Kecamatan Soko,” ucap Yudi Hermawan , Kamis (22/23/2018).

Akp Yudi Hermawan menambahkan terciptanya situasi keamanan dimana tak ada masalah keamanan memang menjadi fokus pihaknya dalam menjaga keberlangsungan Pilkada serentak dimana masyarakat di Kecamatan Soko akan memilih Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur.

“Kita terus mempersiapkan agar nantinya tercipta situasi keamanan dimana tak ada masalah keamanan yang bisa mengganggu berjalannya Pilkada,” tandasnya saat dijumpai di Kantor PPK Soko.

Seluruh masyarakat juga diharapkan untuk memberikan kontribusi dengan membantu menjaga keamanan dan kondusifitas wilayah Soko.

Pihak Polsek Soko POLRES TUBAN juga rutin melakukan patroli dan mengantisipasi setiap tindakan yang dapat berpotensi membuat kondusifitas Wilayah Soko terganggu.

Masih menurut Akp Yudi hermawan satu diantara yang mereka lakukan adalah dengan menyisir tempat-tempat tongkrongan anak muda seperti yang beberapa hari lalu mereka lakukan dengan bergabung rekan dari Koramil Soko menyisir tempat tongkrongan anak anak muda demi ciptakan kondisi wilayah Polsek Soko yang aman.

(mudji)

0
0%
like
0
0%
love
0
0%
haha
0
0%
wow
0
0%
sad
0
0%
angry

Categorised in: