Hebohkan Warga, Kuburan Di TPU Desa Mori Di Lobangi Orang Tak Dikenal
aliansirakyatnews.com, BOJONEGORO -Warga Desa Mori Kecamatan Trucuk Kabupaten Bojonegoro,dibuat gempar oleh Lobang Kuburan Baru yang ada di TPU Rt.08 Rw.02 Desa Mori.
Kuburan tersebut atas nama Batu Nisan Almarhumah Bu Siti Aminah yang di makamkan Pada Jum’at Wage 6 Oktober 2017,Kemarin yang berlubang diameter kurang lebih 60 cm dengan kedalaman setinggi lutut orang Dewasa.Sabtu 7 Oktober 2017
“Saat saya mau Kesawah saya kaget ada kuburan dengan tanah yang acak acakan dan berlubang,padahal kuburan tersebut masih baru” kata Sarjiman salah satu warga Desa Setempat.
“Entah apa yang melubangi dan apa yang dia cari saya tidak tahu,selanjutnya saya bergegas ke rumah pak Sekdes untuk melaporkan Hal Tersebut,tambah Sarjiman.
Akibat kejadian itu pemakaman di Desa Mori tepatnya di Rt.08 Rw.2 di beri garis Police Line serta dipenuhi oleh masyarakat sekitar yang ingin melihat kejadian tersebut.
Tampak di lokasi kejadian, lubang galian berdiameter seukuran orang dewasa. Setelah diselidiki tak ada yang hilang satupun kemudian kuburan baru tersebut langsung dikembalikan seperti semula.
Meskipun sudah di kembalikan seperti semula,peristiwa ini jadi bahan pembicaraan warga sekitar tentang Siapa yang Menggali Makam dan Apa Motifnya.
“Apa mencari ilmu atau hanya mereka mencari sensasi aja,apalagi ini bulan suro” Pungkas Wardoyo salah satu warga Setempat.
Editor : Agus