Lakukan Pengeroyokan, 3 Pemuda Purwoasri Diringkus
Aliansirakyatnews.com, KEDIRI –
Unit Reskrim Polsek Purwoasri Polres Kediri Amankan 3 Pemuda Pelaku Pengeroyokan terhadap MI laki laki 24 Tahun bekerja sebagai buruh, alamat Desa Klampitan Kecamatan Purwoasri Kabupaten Kediri. Senin (11/09/2017).
Ketiga pelaku GP (19) buruh, KR (19) buruh dan T (19) buruh, Ketiga pelaku merupakan warga Desa Tugu Kecamatan Purwoasri Kabupaten Kediri.
“Ketiga pelaku kami amankan setelah kejadian pengeroyokan itu terjadi”, ungkap Kapolsek Purwoasri AKP Ismu Kamdaris.
Pengeroyokan itu bermula korban bersama 2 temannya menonton pertunjukan orkes melayu di dusun Sumber Desa Woromarto Kecamatan Purwosari. Kemudian sekira pukul 22.00 WIB korban hendak pulang dan melewati kelompoknya pelaku kemudian Korban langsung dianiaya dengan cara dipukul dengan pot bunga dan saat korban jatuh maka korban diinjak injak oleh para pelaku, sedangkan 2 temannya berhasil melarikan diri.
Ketiga pelaku saat ini menjalani proses penyelidikan di Polsek Purwoasri Polres Kediri. Para pelaku telah terbukti melakukan kekerasan terhadap orang yang dilakukan secara bersama sama dan melanggar Pasal 170 KUHP.
Sumber : Maspol
Editor : Agus Kuprit