Thursday, 25-04-2024 01:17:32 pm

Breaking News

Dua Pasien Positif Covid-19, Bupati Minta Warga Tunda Mudik ke Pati
Home / / Detail berita

Masuk Diatas Bus, Kasatlantas Bersama Kapolres Chek Secara Langsung Kondisi Terminal Rajekwesi

AliansiRakyatNews -
(909 Views) Sabtu, 30 Desember 2017 - 11:59


aliansirakyatnews.com, Bojonegoro -Guna mengetahui secara langsung situasi dan kondisi arus lalu lintas kendaraan dan angkutan jalan selama libur Natal dan Tahun Baru, Kapolres Bojonegoro AKBP Wahyu S Bintoro SH SIK MSi, pada Sabtu (30/12/2017) sekira pukul 14.00 WIB siang, lakukan pengecekan secara langsung ke terminal Rajekwesi Bojonegoro.

Dalam giat tersebut, Kapolres memberikan himbauan kamtibmas kepada pengemudi serta penumpang bus yang ada di terminal tersebut.



Dalam kegiatan tersebut, Kapolres didampingin Kepala Dinas Perhubungan (Kadishub) Kabupaten Bojonegoro, Iskandar, Wakapolres Bojonegoro, Kompol Dodon Priyambodo SH SIK MSi, Kabag Ops Polres Bojonegoro, Kompol Teguh Santoso SE dan Kasat Lantas Polres Bojonegoro, AKP Aristianto BS SH SIK MH.

Kepada pengemudi bus, Kapolres memberikan pesan agar senantiasa menghormati sesama pengguna jalan dan tidak ugal-ugalan saat mengemudikan kendaraannya di jalan raya serta mengajak penumpang untuk berdoa sebelum berangkat untuk keselamat diri masing-masing.

Selain itu Kapolres juga berpesan agar para pengemudi tidak mengkonsumsi obat-obatan terlarang serta minum-minuman keras sebagai dopping agar terlihat segar terus saat mengemudi.

“Perhatikan faktor keselamatan bersama, agar tercipta keselamatan saat mengendarai di kendaraan di jalan,” pesan Kapolres.

Sementara, kepada para penumpang bus, Kapolres juga memberikan pesan kamtibmas agar tidak memakai perhiasan secara berlebihan dan mencolok, sehingga dapat menimbulkan niat pelaku kejahatan untuk melakukan tindak kriminal seperti misalnya merampas maupun merampok.

Selain itu Kapolres juga berpesan kepada para penumpang agar jika mendapati supir bus yang ugal-ugalan saat mengemudikan bus di jalan agar tidak segan-segan menegur supir bus untuk lebih berhati-hati dan jika perlu laporkan kepada aparat kepolisian terdekat.

“Perhatikan dan tanggap terhadap keselamatan diri sendiri saat bepergian”, ucap Kapolres.

Lebih lanjut Kapolres junga menghimbau agar masyarakat dapat menggunakan aplikasi layanan publik yang dimiliki Polres Bojonegoro yaitu Crime Alarm System (CAS) yang dapat diunduh langsung melalui play store dengan hand phone (HP) berbasis android serta dapat menelpon langsung melalui call center 110 yang siap melayani selama 24 jam, jika mendapati adanya tindak kejahatan serta menjadi korban kejahatan, untuk mendapatkan pertolongan secara cepat oleh anggota dilapangan.
“Gunakanlah layanan inovasi Polres Bojonegoro, CAS dan Call Center 110, kami siap melayani anda selama 24 jam penuh,” pungkas Kapolres.

Penulis : Agus
Editor : Red
Publisher : Admin

0
0%
like
0
0%
love
0
0%
haha
0
0%
wow
0
0%
sad
0
0%
angry

Categorised in: